Buscar

Selasa, 29 November 2011

Rencana Pemasangan Fasilitas Wi-Fi Pada 8 Pesawat Garuda



Baru baru ini beredar isu bahwa pesawat Garuda Indonesia akan menyediakan layanan internet nirkabel (Wi-Fi) untuk delapan pesawat baru yang rencananya didatangkan pada tahun depan.

Hal ini diungkapkan Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar usai menghadiri diskusi '4 Langkah Strategik bersama SWA', di Jakarta, Selasa kemarin.

Menurut Emirsyah, layanan Wi-Fi untuk delapan pesawat ini merupakan tahap pertama.
Untuk merealisasikannya, perseroan akan mengeluarkan dana yang tidak kecil, tapi hal ini sengaja dilakukan demi memberikan kenyamanan dan keleluasaan bagi pengguna pesawat Garuda,

"Bayangkan saja untuk satu pesawat aja kita butuh 100 ribu dolar AS," ungkapnya.
Dengan adanya rencana layanan Wi-Fi ini, Garuda telah mengkomunikasikannya kepada Kementerian Perhubungan selaku regulator.

Diakuinya, berdasarkan Undang-Undang No. 1/2009 tentang penerbangan, Hal itu tidak memperbolehkan menggunakan alat komunikasi di atas pesawat. "Fasilitas ini lebih ke SMS dan email. Bukan bicara ," tuturnya.

Sementara itu, SM Investor Relation Garuda Ikhsan Rosan mengungkapkan layanan internet ini akan dipasang di pesawat baru Garuda, seperti Airbus 330-200, dan Boeing 737-800NG yang baru didatangkan, serta Boeing 777-300ER yang sebenarnya sudah terpasang dan akan didatangkan pada Mei 2013. "Yang penting, Garuda dapat meningkatkan pelayanan bagi penumpang," imbuh Ikhsan.

Rencananya, hingga 2015 mendatang, Garuda Indonesia akan menambah armada dari 84 menjadi 154 pesawat untuk melayani penerbangan domestik dan internasional. Targetnya, rata-rata usia pesawat Garuda adalah lima tahun pada 2015 mendatang.

Sumber :
-http://www.garuda-indonesia.com/

Senin, 28 November 2011

Keluarga Baru Toyota , Avanza Veloz

Beberapa minggu yang lalu penulis jalan - jalan di salah satu pusat perbelanjaan.Di tempat itu sedang ada banyak pameran.Salah satunya pameran mobil.Sebuah mobil dengan label toyota dipajang di situ.Sekilas terlihat biasa saja.Tapi jika dilihat lebih teliti , wew ! mobil baru nih !! dan namanya Avanza Veloz.Apaan tuh ya ? pengen iseng nanya nanya tapi ga sempet.Oke deh.nyari di internet aja.

Avanza veloz adalah varian mobil terbaru yang dikeluarkan oleh Toyota.Termasuk salah satu dari beberapa varian mobil terbaru yang akan dikeluarkan Toyota.Namun , mobil ini termasuk yang paling mewah menurut Toyota dan menjadi salah satu type yang paling diunggulkan.

Dilengkapi dengan mesin berkapasitas 1.495 cc, dengan empat silinder, 16 V, DOHC VVT-i.Dengan spesifikasi mesin seperti itu , Avanza veloz mempunyai daya maksimum 104ps/6000rpm dengan torsi maksimal 13,9kgm oada 4.400 rpm. Selain itu veloz juga dilengkapi dengan system transmisi manual 5 speed dan otomatis 4-speed.

Pemandangan dari segi eksterior tampak depan memang terlihat lebih mewah.Terlihat dari bumper depan yang dicat dengan lapisan chrome.Lampu kecil yang terpisah dengan headlamp dan dipasang di bumper.Headlampnya sendiri didesign dengan type baru.Kaca spion model elektrik dengan lampu sein.Roda mobil di pasang velg alloy 15 inchi dan dipasang ban 185/65.

Sementara untuk tampak belakang ada wiper dan spoiler dengan lampu rem bawaan lahir.Ada juga sensor parkir untuk memudahkan pengemudi saat parkir.

Untuk interiornya , avanza veloz dilengkapi dengan batang kemudi palang tiga dengan kontrol audio, kemudi bisa disesuaikan dengan kenyamanan pengemudi, panel instrumen dengan desain warna silver, dilengkapi dengan sistem audio 2 DIN CD dan USB, serta dilengkapi dengan enam speaker. Combination meter dengan digitak tripmeter, indikator transmisi, jam dan takometer analog. AC double blower pada baris kedua, dan sabuk pengaman pada setiap kursi.

Dari segi chassis , pada suspensi depan menggunakan Mac-Pherson Struts dan suspensi belakang menggunakan per keong.Selain itu juga dilengkapi dengan Spring Upper Insulator untuk menambah kesenyapan pada kabin.Keunggulan lainya Avanza Veloz juga dilengkapi ABS(Anti Locking Brake System)

Berikut ini adalah beberapa foto avanza veloz :




Berikut ini adalah spesifikasi lengkapnya :


  • Panjang: 4.140 mm
  • Lebar: 1.660 mm
  • Tinggi: 1.695 mm
  • Wheelbase: 2.655 mm
  • Ground clearance: 200 mm
  • Jarak pijak: depan 1.425 mm, belakang 1.435 mm
  • Transmisi: 5-speed manual, 4-speed automatic
  • Sistem kemudi: Rack & pinion with Electronic Power Steering (EPS) & Tolt Steering
  • Suspensi depan: MacPherson Strut with Coil Spring
  • Suspensi belakang: 4 link lateral rod with coil spring
  • Rem depan: Ventilated disc
  • Rem belakang: Tromol
  • Ukuran ban: 185/65 R15
  • Tipe mesin: IL, 4 cylinder, 16 V, DOHC, VVT-i
  • Bahan bakar: Bensin
  • Sistem: Electronic Full Injection (EFI)
  • Kapasitas tangki: 45 liter
  • Mesin 1.5 liter
  • Kode mesin: 3SZ-VE
  • Displacement: 1.495 cc
  • Daya maksimum: 104 PS di 6.000 rpm
  • Torsi maksimum: 13,9 kgm di 4.400 rpm

Dengan semua fitur dan spesifikasinya , Toyota membandrol Avanza Veloz senilai 170 juta.Bagaimana ? Berminat ?

Sumber :
-http://sugengsetyawan.blogspot.com/2011/11/all-new-avanza-veloz-harga-dan.html

Minggu, 27 November 2011

Revolution Tunggal Dara , Bikin Sendiri Lebih Unik

Jika biasanya sering kita temui banyak bis yang berkeliaran di jalan raya dan tertulis di bodynya nama karoseri ternama beserta nama model bodynya , itu adalah pemandangan yang wajar.Tapi pernahkah anda membayangkan sebuah bis yang bodynya bikin sendiri ? eh…tunggu dulu.Yang kita bahas kali ini bukan equator ya.hehehe :D
Pemandangan ini cukup terbiasa terlihat di garasi PO Tunggal Dara.Salah satu PO yang hampir semua armadanya yang ada body bisnya bikin sendiri.Bentuknya sendiri pun unik dan kreatif.Sedangkan soal kualitas , tentunya tidak kalah dengan produk buatan karoseri ternama.


Hal ini sepertinya sengaja dilakukan pihak PO Tunggal Dara.Karna selain menekan kos biaya pembuatan body yang tentunya jauh lebih murah dibandingkan di karoseri ternama , tentunya juga akan mengasah kreativitas para mekanik untuk berinovasi membuat sebuah body yang unik.

Bermula dari armada bis Tunggal Dara yang bodynya sudah terlihat tua , pihak perusahaan mencoba membuat satu terobosan baru untuk membuat body bis sendiri.Sedangkan untuk merancang body bisnya , pihak perusahaan menggandeng para desainer eks karoseri ternama untuk bekerja sama.
Selain keunikan dari bentuk fisik pada body bisnya , keunikan lainya adalah meskipun berbeda bentuknya , label merek bodynya diberi nama yang sama.Yaitu Revolution.


Sampai saat ini penulis belum mengetahui mengapa dinamakan Revolution.Tapi karya ini layak di apresiasikan.Dan tulisan ini pun hadir sebagai bentuk apresiasi penulis kepada semua pihak yang terlibat dalam pembuatanya.
Nah biar ga penasaran , berikut ini penulis tampilkan beberapa prototype Revolution milik PO Tunggal dara yang sudah beredar :







Segera Hadir 500 Armada Terbaru Lorena




Baru – baru ini telah terjadi kesepakatan kontrak antara PT.Ekasari Lorena Transport dengan PT.Mercedes-Benz Distribution Indonesia melalui authorozed dealer PT Dipo Mandiri Motor, Jakarta untuk menambah 500 chassis armada baru PO Lorena.


Ke-500 sasis tersebut akan dikirim bertahap untuk Lorena mulai triwulan pertama tahun depan untuk jangka waktu lima tahun. Dari kontrak tersebut, di tahap pertama telah disepakati pembelian 100 sampai 125 unit bus bermesin belakang dengan nomor seri OH 1526.Seluruh chassis tersebut rencananya akan dialokasikan untuk meremajakan sebagian armada sekaligus memperkuat armada di sejumlah trayek gemuk dengan tingkat persaingan ketat di berbagai kota tujuan di Pulau Jawa, Sumatera, Madura dan Bali.

Penandatanganan perjanjian kedua pihak dilakukan di Hotel Aryaduta, Jakarta, Rabu (9/11) siang antara Presiden Direktur merangkap Chief Executive Officer (CEO) Lorena, GT Soerbakti, dengan Presiden Direktur Dipo Mandiri Motor, Hansen Pohar.

Menurut Soerbakti , seluruh armada yang dipesan ini merupakan tawap awal dari rencana besar Lorena dalam rangka menerapkan Blue Ocean Strategy melalui penetrasi pasar yang tidak memiliki pesaing dan bersifat jangka panjang.

Sedangkan menurut Technical Advisor Lorena, Ryanta Soerbakti mengatakan.Untuk selanjutnya yang akan dibeli oleh Lorena akan mengacu pada tren sasis yang akan dipasarkan Mercedes-Benz Distribution Indonesia.Tergantung dari type chassis terbaru yang akan dipasarkan Mercedes-Benz.

Menurut Ryanta , pihaknya beralasan memilih seri mesin OH 1526 milik Mercedes-Benz ini karna spesifikasi mesin dan karakternya sangat cocok untuk medan jalan di lintas Sumatra yang selama ini kita kenal cukup ekstreem.
Sekretaris Perusahaan Lorena, Andy Proman Tambunan mengatakan 1 buah chassis ini ditaksir senilai 600 Juta Rupiah.Beliau juga menambahkan selanjutnya seluruh chassis ini akan di bawa ke 3 karoseri yang selama ini menjadi langganan Lorena.Ketiga karoseri tersebut adalah Adi Putro , New Armada , dan Rahayu Santosa.

Batasi Usia Bus

Technical Advisor Lorena, Ryanta Soerbakti mengatakan, ke depan pihaknya akan membatasi usia pakai armada bus AKAP yang dioperasikan Lorena. Armada bus AKAP lama Lorena yang dioperasikan saat ini secara bertahap dijual ke operator lain atau dijadikan bus kargo ESL Express, anak perusahaan milik Lorena. Tahap awal ada sekitar 60 unit bus lama yang akan di-replace.Menurutnya,
Persaingan di semua rute yang semakin tajam,menuntut pihaknya harus turunkan armada baru dan terbaik untuk menjaga loyalitas konsumen. Dia juga menyebutkan, pembelian armada baru dalam jumlah besar ini juga menjadi strategi Lorena mengantisipasi tren permintaan jasa angkutan darat khususnya bus malam yang semakin meningkat dan menjanjikan, seiring dengan membaiknya kualitas infrastruktur jalan dan jembatan di Tanah Air.

Dipilihnya sasis Mercedes-Benz untuk peremajaan armada Lorena yang saat ini berjumlah 280 unit dengan 60 kota tujuan, menegaskan kemitraan jangka panjang Lorena dengan Mercedes- Benz yang sampai saat ini berjalan 40 tahun. Sejak berdirinya, perusahaan otobus ini menjadi salah satu pelanggan loyal bus-bus Mercedes-Benz.

Jumat, 25 November 2011

City Line Dan Tourista Dari Laksana

Pada acara IIMS(Indonesia International Motor Show) 4 bulan lalu karoseri Laksana ikut hadir meramaikan acara itu dengan memamerkan 2 model built up terbarunya.Yaitu Tourista dan Cityline.Penulis pun sempat hadir dan mendokumentasikan kedua model bis tersebut.Namun sangat di sayangkan.Semua hasil jeprat-jepret fotonya terhapus.Hehehe :D

Nah,sehubungan dengan akan hadirnya transjakarta yang menggunakan salah satu dari produk terbaru ini yaitu Cityline , maka agar tidak penasaran penuli mencoba memberikan gambaran untuk lebih mengenal tentang body ini.Tak lupa ucapan terimakasih sebelumnya kepada Bismania Community yang membantu memberikan dokumentasinya.

1.City Line
Model city line(Urban Bus)adalah body yang berkonsep low deck.Dimana pada model bis ini di terapkan slogan easy acces, handicapped accessibility, high passanger capacity (kemudahan akses masuk, kemudahan bagi penyandang cacat dan kapasitas penumpang yang banyak) dan mengusung chassis pabrikan Golden Dragon asal China.

Sementara untuk fasilitas yang di berikan bis ini diantaranya adalah pada pintu bagian depan dan pintu bagian tengah menggunakan sistem pneumatic yang bisa beroperasi secara otomatis.Pada kaca bagian samping sengaja di buat lebar untuk memberikan pandangan yang luas bagi penumpang.Untuk interior , terdapat information board dengan layar LED yang d pasang di dalam kabin penumpang dan d atas kaca depan.Hal ini sangat membantu dalam pemberian informasi secara otomatis kepada penumpang.Kapasitas duduk yang dimiliki bis ini adalah 25 orang.

Berikut ini adalah dokumentasi prototype dari Bismania Community :



















Tampak interior bis


















Tampak depan dengan pintu pneumatic


















Dashboard

2.Tourista
Model Tourista adalah body yang berkonsep medium bus.Dimana pada design bis ini banyak mengadopsi model big bus Legacy dan Legacy SR1 yang juga lahir di karoseri Laksana.Terbukti jika di lihat dari samping dengan mata telanjang , terlihat selendang bus yang sama persis dengan model big bus Legacy SR1.

Fasilitas yang ada pada interior bis juga tidak jauh berbeda dengan Legacy.Ada lampu LED Light System, lantai dengan vinyl flooring, seat Versa garapan Laksana sendiri dengan bagasi atas menggunakan cover (tutup).Kapasitas bus ini memiliki 25 kursi

Seperti inilah model bodynya :















Tampak samping , Mengadopsi model big bus Legacy SR1


















Dengan Lega Light System


















Panel Dashboard

























Tampak belakang

Sumber :
-www.facebook.com/bismania

Kamis, 24 November 2011

Tugas : Perbedaan Hardisk IDE,ATA,Dan SATA

Hardisk adalah salah satu komponen terpenting di komputer, untuk itu anda harus dapat mengenal tipe hardisk yang sesuai dengan kondisi komputer ana.
1. IDE
IDE (Integrated Drive Electronics) merupakan standar interface antara bus data motherboard komputer dengan disk storage. IDE interface di buat berdasarkan IBM PC Industry Standard Architecture (ISA) 16-bit bus. Interface dari IDE adalah interface untuk storage devices yang dapat teringrasi untuk disk atau CD-ROM drive. Walaupun IDE merupakan teknologi yang umum, kebanyakan orang menggunakan istilah IDE untuk merujuk pada spesifikasi ATA. Sedangkan AHCI (Advance Host Controller Interface) merupakan mekanisme hardware yang membolehkan software untuk berkomunikasi dengan SATA seperti host bus adapter yang didesain untuk hot-plugin dan native command queuing(NCQ) yang dapat menaikan kemampuan komputer/sistem/hard disk terutama dalam lingkungan multi tasking dengan cara membolehkan drive untuk menjalankan perintah baca tulis yang dikirim secara acak dengan tujuan untuk optimalisasi perpindahan head pada proses pembacaan. AHCI telah di dukung oleh berbagai sistem operasi seperti Windows Vista dan Linux kernel 2.6.19.
2. ATA
Kebanyakan type drive yang digunakan oleh para pengguna komputer adalah tipe ATA (dikenal dengan IDE drive). Tipe ATA di buat berdasarkan standart tahun 1986 dengan menggunakan 16 bit paralel dan terus berkembang dengan penambahan kecepatan transfer dan ukuran sebuah disk. Standart terakhir adalah ATA-7 yang dikenalkan pertama kali pada tahun 2001 oleh komite T13(komite yang bertanggung jawab menentukan standart ATA). Tipe ATA-7 memiliki data transfer sebesar 133 MB/sec. kemudian selama tahun 2000 ditentukan standar untuk paralel ATA yang memiliki data rate sebesar 133 MB/sec, tapi paralel ATA terdapat banyak masalah hal singnal timin, EMI(electromognetic interference) dan intergitas data. Kemudian para industri berusaha menyelesaikan masalah yang di timbulkan oleh paralel ATA dan di buat standar baru yang di sebut Serial ATA (SATA)
ATA (Advanced Technology Attachment) menggunakan 16 bit paralel digunakan untuk mengontrol peralatan komputer, dan telah di pakai selama 18 tahun lebih sebagai standar. Perbedaan SATA dan ATA yang paling mudah adalah kabel data dan power yang berbeda.
Standar ATA, seperti 200GB Western Digital Model, mempunyai dua inch kabel ribbon dengan 40 pin koneksi data dan membutuhkan 5V untuk setiap pin dari 4 pin connection. Sedangkan SATA seperti 120 GB western Digital Model mempunyai lebar setengah inci, 7 connector data connection sehingga lebih tipis dan mudah untuk mengatur kebel datanya. Kabel data SATA mempunyai panjang maksimal 1 meter (39.37 inci) lebih panjang dari ATA yang hanya 18 inci.
3. SATA
SATA dengan 15 pin kabel power dengan 250 mV, tampaknya memerlukan daya lebih banyak di bandingkan dengan 4 pin ATA, tapi dalam kenyataanya sama saja. Dan kemampuan SATA yang paling bagus adalah tercapainya maximum bandwith yang mungkin yaitu sebesar 150 MB/sec
Keuntungan lainya dari SATA adalah SATA di buat dengan kemampuan hot-swap sehinga dapat mematikan dan menyalakan tanpa melakukan shut down pada sistem komputer.
Sedangkan dalam harga, drive SATA lebih mahal sedikit di bandingkan drive ATA , kesimpulanya SATA lebih memiliki keuntungan dibandingkan ATA dalam connector, tenaga, dan yang paling penting performanya. Sekarang standar ATA telah mulai di tinggalkan dan produsen memilih standart SATA.

Jumat, 18 November 2011

PT.KAI Tambah 2 Lagi KRL Tokyo Metro Seri 6000


Setelah sebelumnya hadir KRL eks operator Japan Railway seri 203 dan 3 set tambahan KRL eks Tokyo Metro seri 05 , 3 hari lalu penulis mendapat kabar dari teman seorang penulis dari komunitas GM-Marka bahwa PT.KAI menambah lagi 2 set KRL untuk armada Commuter Line.Kali ini dari operator Tokyo Metro.Dan yang di berikan dari pihak Tokyo Metro sendiri kali ini adalah Tokyo Metro seri 6000 batch 6112F dan 6106F.

Berikut dokumentasi dari teman penulis saat kedua set kereta ini di transfer dari trailer ke stasiun kereta api Pasoso :










Kemungkinan KRL ini akan beroperasi pada tahun 2012 setelah dilakukan pengecekan ulang dan di cat dengan livery KCJ

Sumber :
 http://www.facebook.com/railfans24

Sabtu, 12 November 2011

Rahasia Lampu Sein Flip Flop

Setelah sebelumnya penulis membahas fungsi dari lampu sein , kali ini penulis akan membahas tentang keunikan dari lampu sein flip flop.

Lampu sein flip flop adalah lampu sein yang dimodifikasi dengan mengintegrasikan arus listrik lampu kota dengan lampu sein.Sehingga jika lampu sein menyala , maka lampu kota akan ikut menyala.Dengan adanya flasher , maka lampu kota dan lampu sein akan menyala secara bergantian.Jika lampu kota menyala , maka lampu sein mati.Begitu juga sebaliknya.

Pada umumnya , media yang dihubungkan adalah lampu kota.Tetapi jika anda mau memberikan improvisasi , maka anda bisa menghubungkan dengan lampu tambahan.Seperti lampu kecil.Hal ini bisa anda lakukan di kendaraan beroda 2 mengingat kendaraan tersebut hanya mempunyai 1 lampu kota di belakang.

Langkah-langkahnya cukup mudah dan bahan yang diperlukan mudah didapat. Kita memerlukan piranti tambahan yaitu relay 5 kaki. Banyak dijual ditoko-toko onderdil mobil, merk yang banyak dipakai antara lain hella atau bosch.




Relay 5 kaki dengan berbagai macam merek



Di pasaran yang banyak beredar yaitu relay 4 kaki dan relay 5 kaki. Disini kita pakai yang 5 kaki karena relay ini ada 2 pilihan sistem kerja yaitu normally closed dan normally open. Kita pakai yang normally closed.
Berikut langkah-langkah kerjanya:
1. Siapkan peralatan seperti kabel secukupnya, isolasi, gunting, cutter, obeng dan peralatan pendukung lainnya

2. Buka rumah lampu belakang sisi kanan mobil anda (mau dipasang depan belakang juga bisa tapi kita bahas yang belakang saja, langkah langkahnya sama)
3. Setelah terbuka telusuri kabel-kabel yang menuju ke lampu kota dan lampu sein. (Pada beberapa mobil ada yang bohlam lampu kota menjadi satu dengan bohlam lampu rem, ada pula yang terpisah. Kita bahas yang bohlamnya jadi satu, langkah2nya sama dengan bohlam yang terpisah dengan lampu rem)4. Gambar berikut ini adalah wiring sebelum kita lakukan modifikasi :
5. Ambil relay 5 kaki dan hubungkan kabel ground lampu kota ke kaki nomor 30
6. Sambung dengan menggunakan kabel, kaki nomor 86 dengan kabel positip lampu sein.
7. Untuk kaki nomor 85 & 87a bisa disambung menjadi satu menggunakan kabel dan dihubungkan ke negatif / ground
8. Kaki nomor 87 tidak kita pakai
9. Pasang kembali rumah lampu belakang mobil anda, lakukan langkah yang sama untuk sisi kiri

Tambahan , Satu sisi rumah lampu memerlukan satu buah relay. Jadi kalau mau di flip-flop semuanya kita perlu 4 buah relay (2 buah di depan dan 2 buah dibelakang, sisi kiri dan kanan)

Langkah-langkah sudah selesai dilakukan, selanjutnya mari kita pelajari bagaimana relay ini bisa membuat lampu kota menyala / berkedip bergantian dengan lampu sein.

Saat switch lampu kota diposisikan on, arus listrik mengalir dari kabel positip lampu kota melalui filamen bohlam menuju ke kaki relay nomor 30. Karena kita pakai yang normally closed maka kaki nomor 30 terhubung dengan kaki nomor 87a dan arus listrik mengalir menuju ground. Akibatnya, bohlam lampu kota pun menyala. Lihat gambar berikut ini (garis warna orange)



Saat switch lampu sein diposisikan on, arus listrik mengalir melalui kabel positip lampu sein melewati filamen bohlam menuju ground dan lampu sein pun menyala. Disisi lain arus listrik dari kabel positip lampu sein mengerjakan relay. Kontak antara kaki 30 dan 87a pun terputus, akibatnya lampu kota akan mati. Jadi ketika bohlam lampu sein menyala, sekaligus mengerjakan relay untuk mematikan bohlam lampu kota. Lebih jelasnya lihat gambar berikut ini



Modifikasi telah dilakukan.Kini kendaraan anda siap bergaya dengan lampu sein flip flop.Selamat mencoba !!


Sumber :
-www.facebook.com/bismania




Berkomunikasi Dengan Lampu Sein Dan Hazard Di Jawa Dan Sumatra

Pada kendaraan , lampu sein berfungsi sebagai alat komunikasi sebagai tanda ingin berbelok.Namun kedipan lampu sign (lampu sein) pada bis malam tidak hanya berfungsi sebagai penanda untuk berbelok saja. Lampu sein ini juga merupakan kode atau alat untuk berkomunikasi dengan kendaraan didepan atau dibelakangnya, umumnya komunikasi ini dilakukan oleh sesama pengemudi bis malam.

Meskipun tidak ada pedoman baku tetapi kode2 ini cukup menarik untuk dipelajari karena sampai saat ini masih banyak digunakan pengemudi bus malam antar kota, bus pariwisata, pengemudi truk2 ekspedisi antar kota bahkan tidak menutup kemungkinan pengemudi mobil pribadi lintasan antar kota jika sudah memahami juga akan memakai kode ini.

Coba kita kupas untuk area pulau Jawa dengan kondisi jalan dua arah dan hanya dua lajur seperti lintas selatan Jawa Tengah dan Jawa Barat:

1. Lampu sein sebelah kanan berkedip: selain sebagai tanda kendaraan akan berbelok ke kanan, lampu ini juga sebagai kode saat beriringan menandakan kita dipersilahkan untuk mengikuti kendaraan tersebut. Dengan kata lain silahkan ikut ambil lajur kanan untuk mendahului karena dari arah berlawanan tidak ada kendaraan / aman
2. Lampu sein sebelah kiri berkedip: selain sebagai tanda kendaraan akan berbelok ke kiri, lampu ini juga sebagai kode saat beriringan menandakan bahwa dari arah berlawanan ada kendaraan atau tidak aman untuk mendahului dan kita dianjurkan untuk tetap di lajur kiri.

Untuk jalur pantura dengan kondisi jalan dua arah yang terdiri dari empat lajur, kode ini tidak jauh berbeda. Jika lampu sein berkedip sebelah kanan selain tanda kendaraan akan berbelok kanan atau mengambil lajur kanan, kita sebagai kendaraan di belakangnya dianjurkan untuk mengikuti kendaraan tersebut agar mengambil lajur kanan, begitu pula sebaliknya jika lampu sign berkedip yang sebelah kiri.
  
Selanjutnya kita kupas kode-kode lampu sein yang berlaku di pulau Sumatera. Kode tersebut berbeda dengan yang berlaku di pulau Jawa.

1. Lampu sein sebelah kanan berkedip: selain sebagai tanda kendaraan akan berbelok ke kanan, lampu ini juga sebagai kode saat beriringan menandakan di depannya ada kendaraan yang berlawanan arah dengan kendaraan kita dan kita dianjurkan untuk mengambil lajur kiri alias jangan mendahului.




2. Lampu sein sebelah kiri berkedip: selain sebagai tanda kendaraan akan berbelok ke kiri, lampu ini juga sebagai kode saat beriringan menandakan bahwa dari arah berlawanan tidak ada kendaraan atau aman untuk mendahului dan kita dipersilahkan ambil jalur kanan untuk mendahului.


Kode-kode lampu sein ini umumnya dikombinasikan dengan lampu hazard / lampu tanda bahaya. Lampu hazard menyala menandakan kondisi jalan yang padat, ada keramaian, ada kecelakaan, jalanan rusak, jalanan bergelombang, kendaraan mogok, kendaraan parkir atau mungkin situasi yang tidak terkendali.
Kode-kode lampu ini sejatinya sebagai bentuk solidaritas sesama pengguna jalan raya dari pengemudi agar menjadi perhatian untuk pengemudi lainnya. Kode-kode lampu ini sangat bermanfaat sekali jika pandangan pengemudi terhalang oleh kendaraan di depannya apalagi saat berkendara dengan kecepatan tinggi baik siang ataupun malam hari.

Sedikit tambahan, jika kita sedang berkendara di malam hari dan ada bis yang ngeblong atau dengan kata lain mengambil jalur kita, jika jarak sudah sangat dekat umumnya bis tersebut akan mematikan lampu utamanya. Usahakan untuk tetap tenang, mengurangi kecepatan kendaraan, dan juga ikut mematikan lampu besar agar driver bis yang sedang ngeblong tersebut tidak silau sehingga bisa memantau situasi dan mengontrol posisi kendaraannya. Selain itu kita juga menyalakan lampu hazard agar kendaraan di belakang kita mengetahui bahwa di depan ada rintangan

Semoga bisa menambah wawasan saat berkendara di jalanan luar kota. Jaga jarak aman berkendara dan tetap mengutamakan safety & defensive driving.


Sumber :
-www.facebook.com/bismania

Diberdayakan oleh Blogger.
 
Safety Is The First | Copyright © 2011 Diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger